Pemerintah Desa dan Karang Taruna Muara Karya Aceh Utara Gelar Gotong Royong Ciptakan Lingkungan Bersih


author photo

22 Des 2019 - 17.36 WIB


Lhoksukon --- Dalam rangka meningkatkan rasa kebersamaan dan kekompakan antara Pemuda dan Warga serta menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat, Pemerintah Desa dan Karang Taruna Muara Karya Desa Mane Tunong melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan Parit Jalan dan lorong di Desa Mane Tunong Kecamatan Muara Batu Kabupaten Aceh Utara, Minggu (22/12/2019).


Geuchik Gampong Mane Tunong Faisal, ST, mengatakan Gotong royong minggu ini kita lakukan membersihkan Parit Jalan yang ada di dusun-dusun serta pekarangan masjid Baitannur yang berlokasi Desa Mane Tunong Kecamatan Muara Batu,"terangnya.


Faisal juga menambahkan bahwa kegiatan gotong royong ini terlaksana berkat kerjasama Pemerintah Desa dengan Karang Taruna Muara Karya, yang melibatkan seluruh Pemuda anggota Karang Taruna dan Masyarakat Desa Mane Tunong Kecamatan Muara Batu, ujarnya


Faisal juga mengucapkan ribuan terima kasih atas kepedulian Para Pengurus dan anggota Karang Taruna Muara Karya serta Warga Masyarakat Desa Mane Tunong, semoga gotong royong Minggu bersih ini akan terlaksana terus, dan kebersamaan serta kerjasama tetap terjaga, dan alhamdulillah gotong royong hari ini dapat berjalan lancar. Paparnya


Ketua Karang Taruna Muara Karya Desa Mane Tunong Herizal Setiawan, mengatakan kegiatan gotong royong ini memang menjadi Program Kerja Rutin Karang Taruna Muara Karya, khususnya di bidang sosial untuk menciptakan lingkungan yang bersih.


Gotong royong ini adalah salah satu bentuk kepedulian kami Pemuda Desa Mane Tunong dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan bebas sampah. Kami berharap dukungan segenap elemen masyarakat karena menciptakan lingkungan bersih butuh kerjasama semua pihak," kata Herizal Setiawan.


Sementara itu Ketua Karang Taruna Aceh Utara Sarjani, ST  juga menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada Pemerintah Desa dan Karang Taruna Muara Karya Desa Mane Tunong yang telah melaksanakan kegiatan gotong royong untuk meningkatkan rasa kebersamaan dan kekompakan antara Pemuda dan Warga serta menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat di Desa Mane Tunong Kecamatan Muara Batu.


Sarjani menjelaskan bahwa gotong royong merupakan budaya yang menjadi salah satu identitas perilaku kolektif masyarakat kita Aceh. Gotong royong juga salah satu kegiatan sosial yang sangat mulia, tanpa pamrih untuk mencapai suatu tujuan bersama. Dalam kehidupan sehari-hari, dahulu kita dengan mudah dapat menjumpai budaya gotong royong misalkan, mendirikan rumah, mengerjakan sawah, membantu tetangga yang sedang berduka dan kerjasama tersebut bukan hanya dilakukan sanak keluarga yang terkait saja, tetapi semua masyarakat kampung yang berbaur dalam kerjasama demi proses acara atau kegiatan bisa berlangsung dengan baik," jelasnya.


Sarjani juga sangat berharap dan mengajak kepada Pemerintah Desa dan Karang Taruna Desa yang ada di Wilayah Aceh Utara untuk menjadi pelopor menumbuhkan kembali budaya gotong royong di Desa Masing-masing, seperti yang telah dilakukan oleh Pemerintah Desa dan Karang Taruna Muara Karya Desa Mane Tunong Kecamatan Muara Batu.(ML)
Bagikan:
KOMENTAR